Minggu, 19 Mei 2024

INFORMASI :

SUGENG RAWUH DI WEBSITE DESA CANDIWULAN KECAMATAN ADIMULYO KABUPATEN KEBUMEN PROVINSI JAWA TENGAH. PELAYANAN BALAI DESA CANDIWULAN SENIN - KAMIS JAM 07.30-15.30 WIB DAN KHUSUS JUMAT PUKUL 07.30-11.00 WIB.

MADANG NYENDAL BARENG

MADANG NYENDAL BARENG

Masyarakat Dukuh Srepeng mengadakan acara "Madang Nyendal Bareng", hari Sabtu (1/1/2022) dimulai pukul 08.00 WIB, kegiatan ini di hadiri oleh tokoh agama dan tokoh masyarakat. Kegiatan diawali dengan madang bareng sebagai ungkapan rasa syukur warga Dukuh Srepeng di jalan gang RT 003. Dilanjutkan dengan mancing bareng yang berlokasi di saluran irigasi. Acara "Madang Nyendal Bareng" ini merupakan gelaran warga Dukuh Srepeng dalam rangka menyambut Tahun Baru 2022, agar masyarakat bisa saling membaur, sebagai ajang silaturahim. Kepala Desa Candiwulan, secara simbolis menebar ikan lele di tempat pemancingan. 

Saluran irigasi yang berada di wilayah RT 003 RW 002 Dukuh Srepeng, itu akhirnya dipenuhi oleh pemancing, mulai dari kalangan anaka-anak sampai orang dewasa. Sekitar 50 meter dari panjang saluran irigasi ini, sengaja dibendung dan dijadikan kolam-kolam pancing. Dari 100 kg ikan lele yang telah disediakan oleh panitia, dibagi sama rata dan diisi dengan ikan lele yang berhadiah yang telah diberi tanda. Acara dilanjut dengan menyanyi bareng.

Acara tersebut bisa terlaksana atas dukungan masyarakat dan pihak sponsor ( Candi Tirta Pelangi, Bakso Sampoerna, Toko Pakan Ternak, SDIT VIP Al Huda). Mudah-mudahan dengan terselenggaranya acara tersebut bisa menambah kekompakan warga Dukuh Srepeng, dan semoga bisa diadakan setiap tahunnya.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter